Selasa, 11 November 2014

Desain Rumah Minimalis, Unik dan Modern


Desain rumah yang satu ini benar-benar simpel, minimalis, unik tapi modern. Dengan dominasi warna putih semakin menunjukkan kesan desain rumah yang modern minimalis.

Berdasarkan sumber gambar, rumah unik ini didesain oleh Jose Orrego.



Ada beberapa bagian rumah yang tidak beratap.Seperti pada bagian kolam renang. Ada nilai tambah namun juga ada nilai kurangnya apabila kita implementasikan saat ini. Dengan cuaca tak menentu dan angin kencang yang sering terjadi tentu kita perlu mempertimbangkannya lagi.



Rumah ini cukup sederhana, memiliki banyak bagian ruangan yang terbuka dengan sedikit kamar. Gaya yang ada pada furniture dan hiasan rumah menunjukkan kesan modern, simpel, namun tetap elegan. Pilihan warna pada furniture dan dekorasi dominan putih dengan corak merah menyala membuatnya nampak begitu spesial. Warna merah sanggup menghilangkan kesan dingin pada warna putih yang cukup dominan.

Dengan sedikit sentuhan tanaman hias berwarna hijau tentu akan makin membuat rumah ini menjadi nampak lebih segar dan asri. Dan tetap mempertahankan kesan modern minimalis tentunya.

Rabu, 05 November 2014

TREN GORDEN TULUNGAGUNG BULAN INI

       Beberapa minggu terakhir ini MAMAMIA GORDEN lebih sering menerima pesanan gorden dari WNI yang merantau di negeri orang. Alhamdulillah MAMAMIA GORDEN mulai dikenal lebih luas. Namun uniknya kenapa mereka semuanya memilih gorden yang model ini ya. Padahal mereka juga tidak semayanan. Mereka juga tidak saling mengenal antara yang satu dengan yang lain. Model gorden yang satu ini memang tampak simple dan harganyapun juga merakyat. hehehe.

    Monggo yang minat bisa langsung sms/WA di 085736242994. Atau juga bisa lewat Facebook: https://www.facebook.com/mamamia.gorden?fref=ts. Maaf jika fotonya kurang jelas karena HP nya masih jadul. Semoga diberi rizqi yang lancar biar bisa beli HP yang bagus. hehehe



Beri Kesan "Dingin" Rumah dengan Batu Alam


Batu alam adalah pemacu TREN mode “kembali ke nuansa alami” (back to nature) untuk arsitektur, interior, dan pendukung-pendukungnya masih digemari oleh masyarakat Indonesia. Hal ini terwujud dari pengaplikasian material alam berupa batu alam pada sebuah hunian.
Dengan berbagai jenis dan karakter, batu alam mampu beradaptasi sehingga selaras dengan berbagai gaya desain bangunan. Karena batu alam dapat memberi kesan akrab, hangat, dan tidak kaku.
Memakai batu alam memang bisa memberikan kesan dingin. Karena itu, semua batu alam dapat disesuaikan dengan gaya rumah apapun, baik modern minimalis, atau rumah klasik.

Menurutnya, batu alam yang berwarna-warni mulai dari merah, putih, kuning, hingga hijau, dapat membedakan karakteristik sebuah gaya rumah.
“Kalau yang limestone yellow bisa digunakan untuk rumah bergaya mediterania. Untuk rumah minimalis dapat memakai white grey atau white atau green, jadi tetap minimalis tapi kesan dinginnya dapat,” bebernya.
Nah, agar batu alam tampil cantik dibutuhkan cara khusus seperti pola pemasangan, finishing batu alam, proses pemasangan yang baik, serta perawatan secara rutin. Selain itu, juga diperlukan berbagai macam solusi untuk mengatasi masalah yang biasa terjadi pada batu alam, baik yang dipasang di eksterior maupun interior.
Masih menurutnya, pola pemasangan batu alam pun amat beragam. Namun, tidak semua batu alam dapat dipasang dengan pola yang sama, hal ini disebabkan oleh sifat fisik dan tekstur batu alam yang berbeda-beda. Mulai dari berbagai macam bentuk finishing hingga mozaik batu alam yang eksotis.
“Semua batu alam ini ada yang berasal dari batu kali, batu marmer, batu serut, limestone, hingga sandstone. Untuk tampilan batu alam pun memiliki bentuk-bentuk yang unik mengikuti perkembangan tren terkini. Bahkan, batu alam mozaik yang dapat digunakan untuk dinding dan lantai menjadi primadona. Di mana untuk memasangnya mudah karena sudah dilengkapi net di belakangnya, jadi seperti keramik,” kata wanita ramah ini.
Menurutnya, finishing batu alam sangat beragam. Mulai dibuat dengan mesin bubut, ada yang ditapah, carving, ada yang diiris dengan cuting mesin. Hanya, karena Indonesia beriklim tropis memiliki curah hujan dan matahari yang banyak.
“Hal utama yang harus diperhatikan dalam mengaplikasikan batu alam adalah perawatannya. Sebab seringkali rentan lumut dan airnya pun membawa lumut, makanya harus ada pelapis (coating) yang disesuaikan batu alamnya. Kalau batu limestone minimal enam bulan sekali dicoating ulang, sementara jenis marbel dapat bertahan hingga setahun sekali,” ungkap Tovie.
Menurutnya lagi, batu alam yang khusus digunakan untuk area interior dapat berupa tempat lilin, tempat dupa, dan aksesori untuk pemanis meja. Hanya yang membedakan semua batu alam tersebut adalah warna dan kekerasannya. Bagaimana, tertarik mengaplikasikannya untuk hunian Anda?

Sabtu, 01 November 2014

Tips Cegah Lumut dan Jamur Pada Ornamen Batu Alam Di Taman Anda

Taman akan semakin terlihat cantik dengan hadirnya ornamen batu alam. Namun, karena letaknya dibagian luar sebuah hunian, batu alam rentan terserang lumut dan jamur sehingga dibutuhkan perawatan yang tepat sehingga tetap tampil menarik.
Tak terlalu jadi masalah bila ornamen batu alam terletak di dalam rumah, tetapi bila di halaman taman tentu flek hitam karena lumut akan hadir dimana-mana. Hmmm…bagaimana ya cara merawat untuk mencegah timbulnya lumut atau jamur pada batu alam? Berikut tipsnya!!!
Saat batu alam berpadu bersama dengan hijaunya tanaman di taman, tentu akan menghadirkan nuansa natural yang mampu memikat perhatian tapi sayang batu yang indah baik yang yang berharga standart maupun yang mahal, tetap saja terancam dari serangan lumut dan jamur. Oleh karena itu Anda harus rajin merawatnya karena jika lumut ataupun jamur sudah menempel pada permukaan batu alam, maka akan sangat sulit untuk membersihkannya.
Hal tersebut disebabkan karena batu alam memiliki pori-pori, bisa saja Anda membersihkan lumut yang menempel dengan cara menyikatnya menggunakan sikat besi namun, akan merusak warna alami batu alam tersebut. Atau dengan air keras kemudian memakai sikat plastik juga dapat membuat warnanya menjadi terlihat kusam.
Nah, Anda tak perlu bingung karena ada cara mudah dan praktis untuk mencegah tumbuhnya lumut pada batu alam yaitu dengan melapisinya menggunakan Arca Stone Care yaitu suatu cairan pelapis yang digunakan khusus untuk batu alam .
Lapisan cat tersebut tak akan mempengaruhi warna alami batu, Justru akan membuat warnanya terlihat semakin terang dan tampak indah. Cat untuk batu alam ada yang bersifat mengkilap dan ada juga yang tidak. Dengan memberi lapisan cat, maka ornamen batu alam pada taman akan lebih tahan lama, terlihat lebih natural serta bebas dari serangan lumut ataupun jamur.